Apa itu Microsoft Windows ?
Microsoft Windows adalah sistem operasi atau yang biasa disebut OS di komputer yang dibuat dan dikembangkan oleh Microsoft Corporation, perusahaan yang didirikan oleh Bill Gates dan Paul Allen. Windows saat ini adalah OS dengan pengguna terbanyak sedunia, juga hampir semua laptop memakai OS windows. Penginstalannya yang termasuk mudah, antarmuka nya yang juga termasuk mudah dipahami atau user-friendly bagi penggunanya, fleksibel, dukungan komunitas yang kuat dan masih banyak lagi.
Perkembangan Microsoft Windows
Windows 1.0 – Windows 3.x (1985-1994)
Windows 1.0 adalah OS dari windows yang pertama sekali dibuat dan awal dari windows yang kita pakai sekarang, dibuat oleh Microsoft pada 20 November 1985. Pada awal ini windows sudah bisa menjalankan multi tasking dan beberapa program bawaan seperti kalkulator, paint dan notepad, yang ternyata sejak diluncurkan sudah ada dan masih ada sampai sekarang ini. tampilan Windows 1.0 ini masih sangat sederhana seperti jendela-jendela simpel.
Windows 2.0 adalah OS kedua dan lanjutan dari Windows 1.0 yang dirilis pada 9 Desember 1987. Windows 2.0 dirilis karena Windows 1.0 dinyatakan kurang sukses, juga adanya beberapa kekurangan pada Windows 1.0 yang kabarnya tidak mendukung aplikasi di Windows 1.x. Pada windows versi ini kita sudah bisa menggunakan kartu grafis berspesifikasi VGA sehingga bisa menampilkan gambar hingga resolusi 640×480. Pada Windows 2.0 ini juga muncul prosesor Intel 80286, yaitu prosesor pertama dengan kemampuan untuk memproteksi area memori atau dikenal dengan protected mode. Untuk tampilan tidak berbeda jauh dengan versi sebelumnya, tapi banyak beberapa perubahan yang signifikan, contohnya adalah kemampuan jendela aplikasi yang bisa ditimpa dengan aplikasi lainnya.
Selain itu, fitur minimize (memperkecil) dan maximize (memperbesar) jendela aplikasi juga diperkenalkan. Untuk pertama kalinya juga, microsoft turut memperkenalkan “control panel”, di mana pengguna bisa mengakses beragam pengaturan sistem dan opsi konfigurasi untuk komputer miliknya. Fitur control panel masih bertahan hingga saat ini. Software Microsoft Word dan Excel juga berjalan pertama kalinya di Windows 2 ini.
Windows 3 adalah rilisan ketiga dari versi windows yang diluncurkan pada tahun 1990. Pada Windows 3 terlihat bahwa kinerja dari versi windows ini lebih baik. Contohnya adalah menampilkan aplikasi yang nantinya ikonnya bisa diklik, multitasking yang lebih baik , kemampuan kustomisasi dan masih banyak lagi. Untuk tampilan pada versi ini, sudah mulai terlihat lebih berwarna dan modern, ikon-ikon pada Windows 2 yang masih hitam putih, disini sudah diberi warna. Pada versi ini juga permainan kartu Solitaire pertama kali diperkenalkan.
Windows 95 – Windows 98 (1995–1999)
Windows 95 adalah OS windows yang dirilis pada Agustus 1995, dan membawa peningkatan besar dalam pengalaman pengguna sistem operasi ini. Inovasi utama pada Windows 95 adalah diperkenalkannya Start Menu dan taskbar, yang hingga sekarang masih menjadi elemen utama dari antarmuka windows.
Windows 95 pertama kali juga memperkenalkan fitur Plug and Play, fungsinya adalah agar perangkat keras yang terhubung ke komputer dapat dikenali dan diinstal otomatis tanpa perlu konfigurasi yang rumit. Selain itu, Internet Explorer pertama kali diperkenalkan di Windows 95, menandai langkah penting Microsoft dalam memperluas dominasinya di internet. Tampilan pada versi ini pun sudah sangat jauh lebih baik dan rapi daripada versi sebelumnya.
Windows 98 adalah lanjutan dari Windows 95 yang dirilis pada tahun 1998, diperkenalkan sebagai penyempurnaan dari Windows 95. Versi ini menawarkan integrasi yang lebih baik dengan internetnya, adanya bernama fitur Active Desktop, yang memungkinkan pengguna untuk mengatur halaman web sebagai latar belakang desktop mereka. Windows 98 juga mendukung USB dengan lebih baik, memungkinkan pengguna untuk menghubungkan lebih banyak jenis perangkat eksternal. Untuk tampilan pada versi ini tidak banyak berbeda, tetapi pada inovasi banyak yang berkembang.
Windows XP (2001)
Windows XP diluncurkan pada tahun 2001 dan dengan cepat menjadi salah satu OS Microsoft yang paling populer. Windows XP dianggap lebih stabil dan antarmukanya juga lebih sederhana.
Fitur baru di XP contohnya user account switching, yang memungkinkan beberapa pengguna login tanpa harus menutup program mereka, dan juga ada peningkatan grafis yang membuat XP lebih intuitif dan ramah bagi pengguna. Selain itu, XP memperkenalkan Windows Media Player 8, Windows Messenger, serta dukungan yang lebih baik untuk Wi-Fi dan keamanan.
Windows XP juga membawa berbagai edisi, seperti Home Edition untuk pengguna umum, dan Professional Edition untuk pengguna bisnis dan jaringan. Berkat stabilitas dan dukungan perangkat lunak yang luas, XP tetap digunakan bertahun-tahun setelah peluncuran aslinya, bahkan saat Windows Vista diluncurkan. Di Windows XP, tombol start berubah menjadi warna hijau. Bahkan logo Microsoft pun dirombak jadi lebih modern. Tampilannya juga bisa dibilang mirip dengan Windows 7, serta ada background yang bisa disebut Legend yang mana orang-orang sudah banyak yang familiar.
Windows Vista (2006) – Windows 7 (2009)
Windows Vista, yang diluncurkan pada tahun 2006, adalah salah satu rilis paling kontroversial dari Microsoft. Meskipun membawa tampilan grafis yang lebih baik Vista menghadapi banyak kritik karena masalah performa, kompatibilitas perangkat keras, dan kebutuhan sistem yang tinggi. Untuk tampilan tidak berbeda jauh dengan versi XP.
Sebagai tanggapan atas kritik Vista, Microsoft meluncurkan Windows 7 pada tahun 2009, yang mana sudah tidak asing lagi oleh kebanyakan orang. Windows 7 memperbaiki banyak masalah yang ditemukan di Vista dan menjadi salah satu rilis Windows paling disukai oleh pengguna, karena ringa, mudah digunakan dan antarmuka yang sangat mudah dipahami. Dengan antarmuka yang lebih bersih dan kinerja yang lebih baik, Windows 7 memperkenalkan fitur seperti Aero Snap, yang memudahkan pengaturan jendela aplikasi, dan Libraries, yang mempermudah pengelolaan file. Dibanding dengan Windows Vista, Windows 7 disebut memiliki kinerja yang lebih cepat, stabil, dan lebih mudah digunakan. Selain itu, juga turut menghadirkan fitur screenshot dan fitur yang memungkinkan mengubah ukuran jendela yang lebih cepat dan otomatis.
Windows 8 (2012) – Windows 8.1 (2013)
Pada tahun 2012, Microsoft meluncurkan Windows 8 yang membawa perubahan radikal, terutama pada antarmuka pengguna. Windows 8 memperkenalkan Start Screen yang menggantikan Start Menu klasik dengan tampilan penuh layar berbasis tile, yang mana itu lebih cocok untuk perangkat layar sentuh seperti tablet.
Namun, perubahan ini tidak disambut baik oleh banyak pengguna, terutama mereka yang terbiasa dengan desktop tradisional. Sebagai respons, Windows 8.1 diluncurkan pada 2013 untuk mengembalikan beberapa elemen klasik, seperti tombol Start, meskipun tidak mengembalikan Start Menu sepenuhnya.
Windows 10 (2015)
Windows 10 dirilis pada 29 Juli 2015, dirancang untuk mengatasi masalah yang muncul di Windows 8, dengan mengembalikan Start Menu yang dikenal pengguna. Tampilan lebih akrab bagi pengguna desktop, dan fitur seperti Virtual Desktops serta Task View meningkatkan kemampuan multitasking. Dari sisi performa, Windows 10 lebih cepat dan kompatibel dengan berbagai perangkat, mulai dari PC lama hingga laptop terbaru. Efektivitasnya terlihat dari kemampuan untuk menjalankan aplikasi secara efisien di perangkat dengan spesifikasi yang beragam, serta model pembaruan berkelanjutan yang memastikan pengguna selalu memiliki versi terbaru tanpa perlu instalasi ulang besar. Tampilan Windows 10 sudah sangat-sangat modern dan lebih terang daripada versi sebelumnya, juga sudah sangat banyak yang digunakan oleh orang-orang dari seluruh dunia.
Windows 11 (2021)
Windows 11, diluncurkan pada 5 Oktober 2021, hadir dengan desain yang lebih modern dan rapi, dengan Start Menu yang berada di tengah, sudut membulat, dan animasi lebih halus. Snap Layouts membuat multitasking lebih intuitif, memungkinkan pengguna dengan mudah mengatur beberapa aplikasi di layar. Secara performa, Windows 11 lebih cepat dan efisien dibanding pendahulunya, dengan dukungan untuk DirectStorage dan AutoHDR yang memperkaya pengalaman gaming dan visual. Sistem ini juga mendukung aplikasi Android, menjadikan perangkat Windows lebih fleksibel untuk kebutuhan sehari-hari. Untuk tampilan pada versi ini lebih segar dan bersih.
Leave a Reply